7 Cara Jitu Dan Ampuh Dalam Menenangkan Pikiran Sebelum Tidur

2. Pіlіh Mаkаnаn уаng Tераt
2. Pіlіh Mаkаnаn уаng Tераt

Tidur adalah salah satu kegiatan yang sangat penting untuk dilakukan. Selain sebagai sarana kita beristirahat, tidur juga berguna untuk menyegarkan kembali otak kita sebelum akhirnya kembali beraktifitas. Namun terkadang, ada beberapa orang yang mengalami kesulitan saat tidur dikarenakan pikiran yang tidak tenang. Bagaimana ya cara mengatasinya?

Menenangkan pikiran adalah salah satu cara agar kita bisa tidur dengan nyenyak. Karena dengan begitu, tubuh kita akan menjadi rileks dan kita akan dengan mudah tertidur. Namun karena ada sesuatu hal, pikiran kitapun menjadi tidak tenang. Dan bagaimana cara menenangkan pikiran sebelum tidur, berikut poin- poinnya:

 

  1. Buat rencana

Jika memang ada permasalahan yang sedang kita pikirkan, lebih baik kita urutkan permasalahan apa saja itu. Salah satu penyebab pikiran kita tidak tenang karena memang pikiran kita masih menuntut kita untuk menyelesaikan masalah tersebut. Pisahkan satu masalah dengan masalah yang lainnya, kenapa itu bisa terjadi dan bagaimana cara mengatasinya, serta apa langkah awal yang harus kita lakukan agar permasalahan itu selesai. Membuat rencana penyelesaian masalah selalu bisa membuat pikiran kita tenang karena tidak ada lagi yang harus dikhawatirkan untuk hari besok.

 

  1. Minum banyak air

Air minum juga merupakan faktor yang penting kita perhatikan jika ingin tidur. Meminum air sebelum tidur mampu menjaga keseimbangan air didalam tubuh dan aliran oksigen didalam tubuh menjadi lancar. Terlebih, otak juga memerlukan air yang cukup untuk bisa bekerja dengan maksimal.

 

  1. Meditasi

Walaupun memerlukan latihan yang cukup untuk mendapatkan hasil yang maksimal, namun meditasi selalu menjadi andalan untuk menenangkan pikiran. Dalam meditasi kita hanya perlu fokus pada satu hal, seperti memperhatikan alur nafas, dan mencoba mengosongkan pikiran yang ada dikepala kita. Meditasi mampu membuat kita berfikir secara positif dan rileks dalam menjalani aktifitas sehari- hari.

 

  1. Luangkan waktu sendiri

Terkadang, masalah yang kita hadapi sebenarnya adalah masalah yang spele dan simple dalam penyelesaiannya. Hanya saja orang- orang yang berada disekitar kita terkadang melebih- lebihkannya sehingga kita memikirkan segala kemungkinan yang mereka ucapkan yang sebenarnya belum tentu terjadi. Jika memang itu yang terjadi, lebih baik kita menghindari mereka beberapa saat untuk menyendiri. Kalau perlu matikan telepon selular kita agar kita terputus sementara dengan mereka. Berbicara kepada diri sendiri adalah salah satu alternatif kita bisa berfikir secara rasional.

 

  1. Hindari suara- suara bising

Suara- suara dapat membuat pikiran kita semakin terusik. Baik itu suara TV, komputer, radio, bahkan suara dari ponsel. Matikan peralatan elektronik tersebut agar tidak mencampuri pikiran kita dan menjadikannya semakin tidak tenang karena semakin banyak yang dipikirkan.

Pikiran adalah sesuatu yang bersifat sensitif. Oleh karena itu, kita harus menjaga kesensitifannya dengan cara memutus segala kemungkinan yang dapat mengganggu. Kita hanya bisa tidur dengan pikiran yang rileks.

 

  1. Kerjakan yang kita pikirkan

Jika memang pikiran kita memikirkan sesuatu yang spele dan bisa kita kerjakan saat itu juga, lebih baik kita kerjakan. Karena dengan begitu pikiran kita akan tenang karena sudah tidak ada alasan  lagiuntuk berpikir. Karena terkadang hal yang dipikirkan oleh pikiran adalah hal yang sangat mengganggu kita. Dan jika gangguan itu kita atasi, pkiran kitapun akan rileks.

 

 

  1. Menulis

Jika masih sulit untuk menenangkan pikiran, cobalah tulis apa yang sedang kita pikirkan. Kita harus mencoba menuangkan apa yang ada didalam pikiran kita diatas kertas sehingga apa yang ada di pikiran kita menjadi kosong karena sudah kita tuangkan diatas kertas.

 

 

Itulah tujuh hal yang bisa kita lakukan untuk menenangkan pikiran sebelum tidur. Namun diluar itu, kita juga harus melakukan hal yang penting lainnya agar pikiran kita ikut menjadi rileks. Seperti tidak meminum minuman dengan tingkat kafein yang cukup tinggi. Karena itu akan membuat otak kita aktif lebih lama lagi.

Atau jika kalian memiliki cara jitu lain untuk menenangkan pikiran sebelum tidur, mari kita berbagi pada kolom komentar di bawah ini. Terima kasih. Semoga bermanfaat.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Peluang Usaha 2022 Klik Disini COD Free Ongkir Klik Disini