Artikel ini ditulis oleh Randi, tim dari Jawarakonten yang merupakan jasa penulis artikel untuk Perusahaan, Startup, dan UKM.

Investasi saat ini memiliki tren yang cukup bagus. Ada banyak ajakan untuk melakukan investasi, bahkan dilakukan oleh pemerintahan. Investasi merupakan salah satu cara untuk meningkatkan nilai uang, ada banyak jenis instrument investasi salah satunya adalah reksadana.
Investasi melalui reksadana merupakan intrumen investasi yang paling mudah dan aman bagi investor pemula. Agar mempermudah proses investasi, maka segala prosesnya bisa dilakukan secara online.
Cara Investasi Reksadana Online
Investasi secara online bisa dilakukan melalui beberapa jasa yang sudah dilisensi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Hal ini tentu mempermudah Anda jika ingin menggeluti dunia investasi tanpa memiliki waktu yang cukup banyak untuk menemui manajer investasi.
Berikut ini adalah empat tempat yang bisa dipilih dalam melakukan invetasi reksadana secara online.
- Bareksa
Cara investasi reksadana online yang pertama adalah melalui Bareksa. Sudah didirikan sejak 2013, Bareksa menjadi pionir investas online yang mendapat lisensi dari OJK untuk menjual saham reksadana.
Ada banyak jenis investasi reksadana yang ditawarkan oleh Bareksa, mulai dari reksadana pasar uang, reksadana saham, reksadana indeksi, reksadana campuran, dan reksadana pendapatan tetap.
Proses pembelian reksadana secara online cukup mudah. Anda akan diminta untuk mengisi profil risiko serta data diri secara lengkap. Kemudian beberapa berkas yang dibutuhkan seperti KTP kemudian tanda tangan elektronik.
Setelah data yang Anda masukkan sudah lengkap Anda akan diminta untuk menunggu persetujuan proses pengajuan kurang lebih 1×24 jam.
Keuntungan investasi reksadana lewat Bareksa adalah Anda bisa melakukan investasi mulai dari nominal Rp100.000 saja. Jadi jika ingin belajar investasi dengan risiko kecil Anda bisa melakukannya lewat Bareksa.
- BukaReksa dari Bukalapak
Situs belanja online Bukalapak saat ini sudah mulai menyediakan layanan investasi reksadana melalui BukaReksa. Fitur ini merupakan buah kerja sama antara Bukalapak dengan Bareksa pada tahun 2017. Salah satu layana yang diutamakan pada kerja sama ini adalah user experience sehingga ketika melakukan investas, Anda seperti berbelanja online.
Cara investasi reksadana online ini tentu mempermudah Anda ketika ingin belanja reksadana. Keunggulan investas di sini adalah Anda bisa belanja saham reksadana hanya dengan modal Rp10.000 saja.
Untuk pendaftarannya Anda harus memiliki akun BukaLapak terlebih dahulu, kemudian bisa membuat akun BukaReksa. Kemudian pada bagian menu BukaReksa yang ada di widget BukaLapak.
Kemudian klik daftar dan isi formulir data diri secara lengkap. Setelah pengajuan diterima Anda akan mendapatkan e-mail yang memberitahukan pengajuan diterima.
Selanjutnya Anda bisa membeli produk reksadana seperti sedang berbelanja online.
- Tokopedia Reksadana
Tokopedia Reksadana merupakan cara investasi reksadana online yang sudah dibuat sejak Februari 2018. Walau terbilang masih baru diluncurkan, layanan reksadana ini sudah mendapatkan lisensi dari OJK.
Produk reksadana yang ditawarkan ada reksadana pasar uang Syailendra Dana Kas dari Syailendra Capital dan Mandiri pasar uang syariah Ekstra. Tidak berbeda dengan BukaReksa, di sini Anda bisa memulai investasi dengan modal hanya Rp10.000 saja.
Prosesnya cukup mudah dan cepat, kemudahan tersebut karena Tokopedia memiliki TokoCash sebagai dompet digital. Dengan begitu dana return reksadana bisa dicairkan dengan mudah pada saat Anda ingin menggunakannya.
TokoCash juga bermanfaat bagi nasabah yang ingin menjual unit saham reksadana tanpa menunggu jangka waktu satu hari.
Investasi reksadana onlinebisa dilakukan dengan melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Anda akan diminta untuk mengisi data pribadi secara lengkap.
Kemudian mengunggah poto KTP dan memberikan tanda tangan digital. Pendaftaran bisa dilakukan hanya dalam waktu lima menit saja, kemudian dalam waktu 1×24 jam pengajuan Anda bisa diterima.
- Ipotfund
Cara investasi reksadana online berikutnya bisa dilakukan melalui layanan Ipotfund keluaran PT Indo Premier Securities yang diluncurkan pada tahun 2014 lalu. Keunggulan dari Ipotfund adalah tempatnya terbilang lengkap sebagai jual beli reksadana. Ada 80 manajer investas dengan jumlah dana yang dikelola hingga ratusan milliard rupiah.
Ada empat jenis reksadana yang dijual di sini, yakni reksadana campuran, reksadana saham, reksadana pasar uang, dan reksadana pendapatan tetap.
Untuk melakukan pendaftaran bisa mengunjungi situs resmi Indo Premier, kemudian isi formulir pendaftaran secaralengkap. Anda akan diminta untuk mengirim formulir yang diprint dan ditandatangani matera.
Dokumen yang dikirim selanjutnya berupa KTP, NPWP, dan fotokoi buku tabungan pada bagian halaman depan. Dokumen tersebut kemudian bisa dikirim ke kantor cabang Indo Premier terdekat.
Proses penerimaan pengajuan biasanya membutuhkan waktu 3-5 hari kerja sejak dokumen Anda diterima. Kemudian ketika pengajuan diterima Anda akan mendapatkan user id, password, dan pin transaksi sebagai komponen investasi.
Pastikan data tersebut Anda simpan dengan baik dan rahasiakan dari orang lain.
Keunggulan dari Ipotund adalah Anda tidak akan dikenakan biaya iuran bulanan atau administrasi, kemudian Anda juga tidak dikenakan biaya saat melakukan transaksi jual ata beli. Walaupun peraturannya terkesan lebih ketat dari yang lain, dana investasi yang dibutuhkan terbilang kecil. Anda hanya membutuhkan modal sebesar Rp100.000 saja.